Jumat, 19 April 2013

perdukunan vs globalisasi


Di  postingan kali ini saya membahas tentang  perdukunan vs globalisasi , sebelum saya membahas lebih jauh lagi saya ingin memberikan arti dari masing – masing kata tersebut menurut pendapat saya . yang pertama itu perdukunan , perdukunan itu sendiri artinya percaya kepada selain tuhan, menduakan tuhan , perbuatan musyrik . sedangkan arti dari globalisai itu sendiri adalah universal atau lebih tepat nya segala sesuatu yang berkaitan dengan dunia internasioanl . 





Pada saat sekarang ini sedang hangat di bicarakan tentang praktik perdukunan , dengan mengatas namakan gaib dan semacamnya banyak sekian orang masih saja mempercayai praktik perdukunan ini , mereka berasumsi bahwa perdukunan adalah salah satu cara untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit padahal jika di telaah lebih dalam lagi di jaman modern seperti ini atau lebih tepatnya lagi jaman globlisasi perdukunan hanya lah mitos belaka . tapi tetap saja masyarakat masih ada yg mempercayai praktik perdukunan ini , dan banyak pula orang yg pergi ke dukun untuk memperkaya diri , mempercantik diri , dan lain sebagainya . jelas ini adalah perbuatan musyrik menduakan tuhan . tapi herannya mengapa masih banyak saja di era globalisasi ini orang – orang masih mempercai praktik semacam perdukunan . walau tidak bisa di pungkiri praktik perdukunan adalah budaya masyarakat indonesia tapi seharusnya bisa di pikirkan secara jernih bahwa percaya pada dukun itu adalah musyrik , menduakan tuhan .




Ini adalah era globalisasi dimana segala informasi tersedia di seluruh penjuru dunia , jika sakit ya berobatlah di dokter atau di tempat – tempat dimana memang backgroundnya untuk menyembuhkan penyakit , bukan pergi ke dukun untuk meminta di angkat penyakitnya . seharusnya kita sebagai manusia modern dapat memilah mana yang fakta mana yang hanya mitos belaka , walau praktik perdukunan itu merupakan budaya masyarakat indonesia tapi cukuplah hanya sebatas tau saja , bukan mempercayai bahwa perdukunan adalah obat mujarab untuk segala macam penyakit , atau cara ampuh untuk mengabulkan segala sesuatu yang ingin kita capai . 


So jika ingin meminta , meminta lah hanya kepada allah , karena allah adalah tempat kita meminta tapi di iringi dengan usaha dan kerja keras juga yaa :) :) :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar